Tingkatkan Performa Villamu Bersama The Lavana, Manajemen Villa Terbaru di Bali

0

ihgma.com – Sebagai salah satu tujuan wisata, Pulau Bali tentunya menyimpan banyak destinasi menarik dengan pemandangan dan pengalaman-pengalaman indah yang ditawarkan.

Tak heran, banyak wisatawan tertarik dengan daya tarik yang dimiliki oleh Pulau Bali. Banyaknya  wisatawan yang berkunjung ke berbagai destinasi wisata di pulau ini, mendorong munculnya akomodasi berupa tempat menginap di setiap area yang terkenal oleh wisatawan.

Wisatawan dapat dengan mudahnya menemukan tempat menginap dengan berbagai fasilitas yang diinginkan, mulai dari penginapan hemat budget, sampai dengan penginapan mewah seperti villa.

Villa adalah pilihan terbaik bagi para wisatawan yang memilih untuk tinggal di Bali dalam waktu yang lama bersama dengan keluarga ataupun temannya. Hal ini dikarenakan satu unit villa menyerupai rumah dengan fasilitas yang lengkap dan nyaman, seakan-akan tinggal di rumah sendiri.

Keberadaan villa di Bali sudah tidak dapat dihitung jumlahnya. Meskipun begitu, para pemilik villa tidak perlu khawatir dengan persaingan di bidang bisnis, terlebih apabila mengelola villa adalah salah satu pekerjaan sampingan.

The Lavana, manajemen villa yang berpusat di Bali siap membantu dan mendampingi pemilik villa untuk meningkatkan performa villanya.  The Lavana merupakan penyedia layanan akomodasi penginapan yang terdiri dari villa, townhouse, unique stay, resor, dan co-living yang dikembangkan oleh perusahaan teknologi dengan pertumbuhan tercepat dan terbesar di Asia Tenggara, yaitu RedDoorz seperti dilansir dari Tribun Bali.

The Lavana menawarkan pengalaman menginap yang sempurna bagi setiap tamu yang ingin mengistirahatkan diri sejenak dari rutinitas harian yang melelahkan. Selain menyediakan layanan akomodasi penginapan, The Lavana juga dapat mendampingi para pemilik untuk mengelola properti mereka.

Dengan berbagai pengalaman di industri perhotelan dan teknologi, bekerja sama dengan The Lavana akan meningkatkan pemasukan properti hingga 10 kali lipat dalam waktu yang singkat.

The Lavana telah melakukan investasi lebih dari 250K SGD kepada partner properti sejak Mei, dengan tujuan untuk membangkitkan beberapa properti yang terdampak pandemi, dan mengubahnya menjadi penghasil pendapatan pasif yang besar sampai saat ini.

Sampai saat ini, The Lavana juga telah menghasilkan pendapatan +-$60K SGD kepada partner properti hanya dalam 5 bulan sejak masa inkubasi.

Salah satu properti partner The Lavana, yaitu Villa Estetika Canggu by The Lavana telah berkembang 11x lebih baik selama 4 bulan. Sedangkan, Ziza Living Nusa Dua memiliki tingkat okupansi 88 persen hanya dalam 5 bulan.

Berikut adalah keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan bergabung bersama The Lavana:

Berbasis Teknologi

The Lavana didukung penuh oleh tim teknologi, segala proses mulai dari pesanan tamu hingga dashboard pendapatan dapat Anda akses dengan mudah dan nyata.

Permintaan Pasar Tinggi

Terintegrasi dengan 15+ OTA, pembaharuan secara nyata, dengan penentuan harga dinamis-otomatis berdasarkan data okupansi dan tinjauan pasar, bersamaan dengan strategi diterapkan untuk memastikan properti The Lavana dapat bersaing di pasaran.

Tim yang Berdedikasi

Bantuan CS 24/7 tersedia, bersamaan dengan sales yang berpengalaman dan bagian pemasaran yang dengan aktif membagikan pengetahuan tambahan bagi para tamu.

Didukung pula oleh tim operasional yang sigap di lapangan untuk memastikan properti tetap nyaman dan layak dihuni. Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki The Lavana, Anda tidak perlu khawatir untuk menjalin kerja sama dengan The Lavana.

The Lavana akan memastikan properti Anda dikelola dengan baik dan membawa properti Anda menjadi penghasil pendapatan pasif yang dapat membantu bisnis Anda. Apabila Anda memiliki villa, townhouse, unique stay, resor, dan co-living yang ingin dikelola secara profesional, segera hubungi tim The Lavana  untuk mulai bekerja sama.

 

 

Leave A Reply

Your email address will not be published.