Perusahaan Ini Tawarkan Oleh-oleh Udara Danau Como, Italia, buat Para Turis
ihgma.com – Pernah kepikiran buat bawa oleh-oleh udara Danau Como saat liburan ke Italia? Jika iya, keinginan kamu tersebut akan terkabul.
Sebab, perusahaan komunikasi ItalyComunica kini menawarkan oleh-oleh udara Danau Como, Italia, yang dikemas dalam kaleng, dan dijual seharga 9,9 euro atau sekitar Rp 172 ribu.
Setiap kaleng diklaim berisi 400 milimeter “100% udara asli” yang dikumpulkan dari Danau Como, destinasi populer para turis. Lebih dari 5,6 juta orang mengunjungi Danau Como pada tahun 2-23, dan jumlahnya terus bertambah.
Dalam upaya memanfaatkan jumlah pengunjung, spesialis pemasaran Davide Abagnale, awalnya membuat situs e-commerce yang menjual poster Danau Como, setelah melihat banyaknya poster San Francisco dan Los Angeles saat ia pergi bulan madu pada 2022 lalu.
“Kami berinisiatif menjual udara kalengan, yang bertujuan untuk membuat suvenir yang dapat dengan muda dibawa dalam koper, dan sesuatu yang orisinal, menyenangkan, dan bahkan provokatif,” ujar juru bicara ItalyComunica, seperti dikutip Kumparan dari CNN.
“Ini bukan produk, ini adalah kenangan nyata yang Anda bawa di hati Anda,” tambahnya.
Namun, tak semua setuju dengan produk ini. Wali Kota Como, Alessandro Rapinese, mengatakan bahwa ini bukan pertama kalinya ide tersebut tercetus, dan ia lebih suka mereka membawa pulang suvenir lain, seperti syal sutra yang menjadi ciri khas daerah Danau Como.
“Ini ide baru, tapi tidak untuk semua orang. Namun, sebagai wali kota salah satu kota terindah di Como, jika seseorang ingin membawa pulang udaranya, itu tidak masalah asalkan mereka juga membawa kenangan indah dari daerah ini,” kata Rapinese.
Meskipun tampak baru, namun Como bukanlah tempat wisata di Italia yang pertama menawarkan sekaleng udara sebagai oleh-oleh. Abagnale mengatakan baha ide tersebut sebenarnya datang dari lokasi lain, seperti Naples, tempat udara lokal telah dijual selama bertahun-tahun.
Pada tahun 2020, salah satu perusahaan mulai menjual botol udara “asli” dari Inggris, Skotlandia, Wales, dan Irlandia Utara untuk menyediakan aroma kampung halaman bagi penduduk Inggris di luar negeri.
Turis dapat membeli udara kalengan di Islandia, sementara perusahaan Kanada mengalami lonjakan penjualan pada tahun 2015, ketika ratusan pelanggan China mulai membeli udara kalengannya.