Jeju Air Buka Penerbangan Rute Incheon-Batam PP mulai 18 Oktober 2024

0

ihgma.com – Maskapai penerbangan asal Korea Selatan, Jeju Air membuka penerbangan internasional rute Incheon-Batam pergi pulang (PP) mulai 18 Oktober 2024.

“Ini turut menjadi tonggak sejarah, di mana Batam kini resmi terhubung dengan Korea Selatan melalui penerbangan komersial reguler,” ujar Direktur Utama InJourney Airports Faik Fahmi dalam siaran resmi, seperti dikutip dari beita Kompas pada Kamis (17/10/2024).

Lebih lanjut disampaikan bahwa penerbangan ini beroperasi dengan frekuensi penerbangan tiga kali dalam sepekan. Frekuensi penerbangan ini direncanakan akan bertambah menjadi empat penerbangan per pekan mulai 27 Oktober 2024.

Penerbangan rute Incheon, Korea Selatan-Batam beroperasi setiap Rabu, Kamis, dan Minggu dengan nomor penerbangan 7C-5301. Dijadwalkan berangkat dari Incheon pukul 21.05 waktu setempat, serta tiba di Batam pukul 01.30 WIB.

Sepanjang tahun 2023, pergerakan penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepulauan Riau mencapai 3.912.165 atau 3,9 juta.(KOMPAS.COM/HADI MAULANA)
Sepanjang tahun 2023, pergerakan penumpang di Bandara Internasional Hang Nadim Batam, Kepulauan Riau mencapai 3.912.165 atau 3,9 juta.(KOMPAS.COM/HADI MAULANA)

Sedangkan untuk rute sebaliknya, penerbangan rute Batam-Incheon beroperasi setiap Kamis, Jumat, dan Senin dengan nomor penerbangan 7C-5302. Dijadwalkan berangkat dari Batam pukul 02.45 WIB, serta tiba di Incheon pukul 11.25 waktu setempat.

“Beroperasinya rute Incheon-Batam-Incheon yang dioperasikan oleh Jeju Air tersebut, menambah jumlah rute internasional yang dilayani di Bandara Internasional Hang Nadim Batam menjadi lima rute, yang dioperasikan oleh empat maskapai penerbangan,” kata Faik.

Sebagai informasi, sebelumnya Jeju Air telah melayani penerbangan rute Incheon-Batam-Incheon pada 2023 melalui penerbangan charter.

Berdampak positif bagi pariwisata hingga perekonomian

Faik menambahkan, pihaknya optimistis dengan dibukanya rute penerbangan ini akan turus memberikan dampak positif dan multiplier efffect terhadap sektor pariwisata, bisnis, industri, dan perekonomian di Batam dan sekitarnya.

Ilustrasi pesawat Jeju Air.(jejuair.net)
Ilustrasi pesawat Jeju Air.(jejuair.net)

Tidak hanya itu, ia juga berharap dengan pembukaan rute penerbangan baru ini akan semakin meningkatkan konektivitas antara Indonesia dengan Korea Selatan melalui bandara-bandara yang dikelola oleh InJourney Airports.

Seperti sebelumnya, penerbangan dari Korea Selatan telah terhubung melalui Bandara Soekarno-Hatta Tangerang dan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali.\

Direktur Strategi dan Pengembangan Teknologi InJourney Airports Ferry Kusnowo mengatakan, penerbangan perdana ini merupakan upaya memperkuat konektivitas penerbangan internasional di Indonesia untuk mendorong pertumbuhan bisnis dan pariwisata dalam negeri.

“InJourney Airports mendorong pola operasi hub and spoke untuk mengoptimalkan kontribusi penerbangan. Kami berharap wisatawan asal Korsel yang tiba melalui Batam, dapat melanjutkan perjalanan ke destinasi wisata di kota-kota lain di dalam negeri, melalui konektivitas penerbangan yang kuat di bandara-bandara InJourney Airports,” ujar Ferry Kusnowo, dalam siaran resmi, Kamis (17/10/2024).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), pada periode Januari-Agustus 2024 tercatat ada sebanyak 281 ribu wisatawan berpaspor Korea Selatan mengunjungi Indonesia.

Jumlah ini mengalami pertumbuhan yang cukup signifikan, yakni sebesar 28 persen dibanding dengan jumlah kunjungan pada periode yang sama tahun 2023, dengan total capaian 220 ribu kunjungan.

Tidak hanya itu, jumlah kunjungan wisman asal Korea Selatan ke Indonesia hingga Agustus 2024 ini juga mengalami pertumbuhan sebesar 10 persen dibandingkan dengan periode sebelum pandemi Covid-19 pada 2019, yang mencapai 254 ribu kunjungan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.