FHI 2025 Kembali Hadir, Soroti Masa Depan Industri Kuliner dan Perhotelan Berkelanjutan

0

ihgma.com, Jakarta – Pameran dagang internasional terbesar di bidang makanan, minuman, dan perhotelan, Food & Hospitality Indonesia (FHI), akan kembali digelar pada 22–25 Juli 2025 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran.

Menginjak edisi ke-19, FHI 2025 mengusung tema “Membangun Masa Depan Industri Kuliner dan Perhotelan yang Berkelanjutan”, mencerminkan komitmen kuat terhadap inovasi dan praktik ramah lingkungan di sektor hospitality dan F&B.

Lebih dari 700 peserta dari 35 negara akan meramaikan FHI 2025, termasuk pelaku bisnis dari Amerika Serikat, Tiongkok, Korea Selatan, Kanada, hingga Malaysia. Pameran ini turut menghadirkan empat sub-event unggulan: Hotelex Indonesia, Finefood Indonesia, Retail Indonesia, dan platform inovasi baru TradeUp Pavilion serta Innovation Spotlight.

“Selama hampir tiga dekade, FHI telah menjadi solusi terpadu bagi pelaku industri F&B dan hospitality. Tahun ini, kami menegaskan kembali posisi FHI sebagai platform yang mendorong konektivitas, inovasi, dan keberlanjutan,” ujar Juanita Soerakoesoemah, Portofolio Director FHI 2025 seperti dikutip dari Industry..

FHI 2025 menjadi peluang emas bagi pelaku bisnis internasional untuk terhubung langsung dengan pasar Indonesia yang berkembang cepat, didukung oleh FHI Business Matching Program, seminar industri global, serta sesi networking interaktif.

FHI 2025 menghadirkan sejumlah kompetisi nasional dan internasional yang sangat dinanti. Di antaranya:
Indonesia Coffee Events (ICE) oleh SCAI, Salon Culinaire ke-14 oleh ACP, Ready-to-Drink Cocktails, Competition oleh IFBEC, Jakarta Best Sommelier Competition oleh ISA, dan Hotelicious Thematic Bed Making Competition oleh BINUS.

Yang paling menarik, FHI 2025 akan menjadi tuan rumah World Fashion Drinks Competition (WFDC) 2026 Pre-Qualifying untuk pertama kalinya di Indonesia.

Ajang ini akan memilih perwakilan bartender dan mixologist Tanah Air menuju final global di Shanghai tahun depan, mengangkat tema “Indonesian Passion and Local Fashion”.

Fasilitas khusus juga tersedia seperti Water Refill Stations oleh Waterhub, Wellness Corner oleh Naluri Life & Perfect Health, Powernap Area oleh Bobobox, dan Light Air Zone oleh ScentAir.

Pengunjung bahkan dapat menyumbangkan minyak goreng bekas di UCollect Station (Noovoleum) untuk diubah menjadi bahan bakar ramah lingkungan. FHI 2025 juga akan menggelar lebih dari 15 seminar industri.

Berbagai workshop kreatif pun hadir, seperti Gelato Workshop, Interior Design Clinic, Wine Masterclass, hingga Art Workshop with Natural Pigments oleh Rekalagam.

Leave A Reply

Your email address will not be published.